Pj Gubernur DKI Dampingi Presiden Resmikan Stasiun Pompa Ancol Sentiong

Pj Gubernur DKI Dampingi Presiden Resmikan Stasiun Pompa Ancol Sentiong

PIJARJAKARTA | Senin pagi (11/12/2023), saya bersama sejumlah menteri mendampingi Presiden Jokowi dalam Acara Peresmian Stasiun Pompa Ancol Sentiong di Jakarta Utara.

Hal tersebut disampaikan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melalui akun media sosial Instagram pribadinya, Senin (11/12/2023).

Heru mengatakan, infrastruktur ini diharapkan mampu mengurangi banjir di Jakarta secara signifikan, khususnya di tujuh wilayah kecamatan yaitu Pademangan, Tanjung Priok, Kemayoran, Cempaka Putih, Johar Baru, Matraman, dan Senen.

Mewakili masyarakat Jakarta, tutur Heru, saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden dan Pemerintah Pusat atas dukungan seriusnya selama ini dalam upaya mengendalikan banjir di Jakarta. Mulai dari Bendungan Ciawi dan Sukamahi di hulu, Sodetan Ciliwung dan normalisasi sungai-sungai yang masih terus berjalan, hingga Tanggul Pantai NCICD dan kini Stasiun Pompa Ancol Sentiong di hilir.

“Pemprov DKI akan terus bersinergi dengan Pemerintah Pusat dan seluruh pihak terkait dalam upaya mengatasi banjir di musim penghujan ini,” demikian tutup Heru. [ary]

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *